Sebelumnya info ini memang terkesan mendadak diterima, namun dengan gerak cepat pihak sekolah segera menindaklanjuti terkait program Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuwangi melalui Sub. Bagian Penyusunan Program (Subbag Sungram) tertanggal, 22 Juni 2022 merujuk pada Surat Dinas Nomor : 005/ 4048 /429.101/2022 perihal Kegiatan Fasilitasi Penyelenggaraan Pemenuhan SPM Tahun
2022, bahwasanya pada hari kamis tanggal 23 juni SMP Negeri 3 Songgon mendapatkan undangan termasuk dari 25 lembaga pendidikan SMP Negeri lainnya se-Kabupaten Banyuwangi untuk hadir ke Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuwangi dalam acara Penyerahan Bantuan Perlengkapan Dasar Siswa Miskin (Tas dan Alat tulis sekolah). Selanjutnya maka pada hari ini sabtu, tanggal 25 Juni 2022 bertempat di SMP Negeri 3 Songgon dilaksanakan kegiatan penyaluran bantuan tersebut kepada siswa yang telah terpilih.
Sebelum penyerahan bantuan dilaksanakan pula sosialisasi informasi oleh Wakil Kepala Sekolah Bapak Sapaat, S.Pd terkait program bantuan ini kepada seluruh siswa dan disaksikan pula oleh walimurid yang kebetulan ada undangan hadir ke sekolah terkait penyerahan rapor semester genap. Perlu diketahui bersama bahwasanya SMP Negeri 3 Songgon kali ini mendapatkan bantuan sejumlah 20 paket alat tulis sekolah untuk di serahkan kepada beberapa siswa miskin yang berhak menerima.
Dalam kesempatan ini pula sekolah juga melibatkan komite untuk menyerahkan bantuan tersebut secara simbolis kepada beberapa siswa yang berhak menerima.
Satu persatu paket bantuan diserahkan oleh perwakilan beberapa guru kepada siswa.
Ini merupakan surfrise tersendiri bagi siswa di penghujung tahun pelajaran 2021/2022. Nampak espresi dengan raut wajah senang dan bahagia dari beberapa siswa yang menerima bantuan tersebut, karena tidak menduga sebelumnya dari beberapa siswa bahwa akan mendapatkan hadiah bantuan tersebut.
Semoga dengan momen ini bisa menjadi energi penyemangat lebih termotivasi meningkatkan dalam belajar bagi siswa untuk menyambut awal tahun pembelajaran 2022/2023 besok.
Prosesi penandatanganan Penerimaan Bantuan Alat Tulis Sekolah untuk siswa miskin oleh siswa penerima yang di dampingi wakasek.