Jumat, 24 Desember 2021
Juara 4 Lomba Video Profil Sekolah Jenjang SMP Tahun 2021
Sabtu, 18 Desember 2021
Pembaruan Aplikasi Dapodik Versi 2022.c
Menindaklanjuti penambahan kurikulum dan fitur baru rapor khusus untuk sekolah penggerak pada Aplikasi Dapodik yang dapat mengganggu kelancaran satuan pendidikan dalam melakukan pemutakhiran data semester 1 Tahun Ajaran 2021/2022, maka saat ini dirilis Aplikasi Dapodik versi 2022.c yang telah dilakukan perbaikan dan penambahan kurikulum untuk sekolah Penggerak jenjang Pendidikan Khusus dan PAUD.
Adapun perbaikan dan penambahan yang dilakukan pada Aplikasi Dapodik versi 2022.c adalah sebagai berikut:
- [Pembaruan]Terakomodirnya kurikulum Sekolah Penggerak utk jenjang SLB dan TK.
- [Pembaruan]Penambahan fitur baru cetak rapor bagi satuan pendidikan penyelenggara kurikulum sekolah penggerak
- [Perbaikan]Bugs fixing pada saat menyimpan isian pada formulir sekolah.
- [Perbaikan]Penyesuaian validasi pengecekan yayasan pada sekolah swasta.
Bagi Satuan pendidikan yang sudah Instal Aplikasi Dapodik versi 2022.a, 2022.b dan 2022.a-sp sekolah tidak perlu melakukan uninstall pada aplikasi tersebut. Agar dapat melakukan pembaruan Aplikasi Dapodik versi 2022.c, Satuan Pendidikan dapat mengikuti langkah-langkah berikut:
- Unduh file patch dapodik 2022.c di sini;
- Install patch dapodik 2022.c;
- Refresh browser (ctrl+F5);
- Login Aplikasi Dapodik. Pastikan tampilan aplikasi sudah versi 2022.c;
Bagi Sekolah Penggerak jenjang Pendidikan Khusus dan PAUD agar dapat mengupdate pembelajaran menjadi Kurikulum Sekolah Penggerak dapat mengikuti Langkah berikut:
- Login Aplikasi Dapodik;
- Gunakan fitur tarik data untuk pembaruan referensi aplikasi;
- Pilih Menu Rombongan Belajar;
- Klik Tambah Rombongan Belajar;
- Isi semua kolom dan pastikan kolom kurikulum dipilih Kurikulum Sekolah Penggerak;
- Klik Simpan.
Salam Satu Data Pendidikan Indonesia,
Admin Dapodik
Klik disini untuk link : Patch Dapodik Versi 2022.c
Sumber berita :
https://dapo.kemdikbud.go.id/berita/pembaruan-aplikasi-dapodik-versi-2022-c
Jumat, 17 Desember 2021
ASN SMPN 3 SONGGON Berbagi (Banyuwangi Rebound) dalam rangkan HARJABA 250
Rabu, 15 Desember 2021
Class Meeting hari ketiga Pasca Kegiatan PAS Tapel 2021/2022
Nampak antusia para supporter mendukung time kelas kebanggannya.
Selasa, 14 Desember 2021
Mengecat Pagar Sekolah
Senin, 13 Desember 2021
Class Meeting hari pertama Pasca Kegiatan PAS Tapel 2021/2022
Jumat, 10 Desember 2021
Video Profil SMPN 3 SONGGON Sekolah Adiwiyata dan Sekolah Literasi
Di SMP NEGERI 3 SONGGON juga memiliki kegiatan pembiasaan yang baik lho, seperti pembacaan Asmaul husna, berdoa disetiap hari saat apel pagi, sholat duha, kegiatan literasi di taman literasi yang di dampingi guru pembimbing sebelum memulai KBM dikelas, jamaah dhuhur di musholla, dan beberapa extrakurikuler contohnya seperti, sepakbola, pramuka, menjahit, seni tari, musik tradisi dan komputer
Tidak salah deh kalian memilih SMP NEGERI 3 SONGGON sebagai sekolah menengah pertama kalian, dan buat kalian yang mempunyai bakat serta potensi jangan malu dan jangan ragu ya, sekolah pasti dukung kalian.
Senin, 29 November 2021
Upacara HUT PGRI ke 76 dan Hari Guru Nasional 2021
Sabtu, 06 November 2021
The Powe Of Love Of Emak-emak SMPN 3 SONGGON
Selasa, 26 Oktober 2021
Kerpuasan Pemangku Kepentingan (Tracer Study)
SMP Negeri 3 Songgon terus berupaya untuk meningkatkan kinerja program dan kebijakan di bidang pendidikan yang salah satunya adalah dengan peningkatan layanan prima (service excellent) dan layanan yang berorientasi kepada mutu lulusan. Indikasi keberhasilan program dan kebijakan pendidikan, salah satunya adalah didapat dari kepuasan pada lulusan dari SMP Negeri 3 Songgon.
Untuk mengukur tingkat kepuasan ini diperlukan wawancara kepada komponen warga sekolah, sehingga dapat diketahui seberapa kebermanfaatnya lulusan dari lembaga ini, yaitu dengan melakukan survey sehingga sekolah dapat meningkatkan pelayanan pendidikan bagi peserta didik di SMP Negeri 3 Songgon.
Senin, 20 September 2021
Penghargaan Sekolah Adiwiyata Kabupaten Banyuwangi 2021 Kepada SMPN 3 Songgon
Tahun ini SMP Negeri 3 Songgon menerima Piagam Penghargaan Sekolah Adiwiyata Kabupaten Banyuwangi 2021 dari Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas.
Selasa, 10 Agustus 2021
Pembaruan Aplikasi Dapodik Versi 2022.a
Menindaklanjuti beberapa laporan terkait adanya bugs dan penambahan kurikulum pada Aplikasi Dapodik versi 2022 yang dapat mengganggu kelancaran sekolah dalam melakukan pemutakhiran data semester 1 Tahun Ajaran 2021/2022, maka saat ini dirilis Aplikasi Dapodik versi 2022.a yang telah dilakukan perbaikan.
Adapun pembaruan dan perbaikan yang dilakukan pada Aplikasi Dapodik versi 2022.a adalah sebagai berikut:
- [Pembaruan] Terakomodirnya pembelajaran untuk sekolah penggerak untuk jenjang SD, SMP, dan SMA
- [Perbaikan] Dibukanya inputan untuk nilai UPK bagi jenjang PKBM/SKB (Diperuntukan bagi satuan pendidikan yang belum mengisi nilai UPK peserta didik.
- [Perbaikan] Perbaikan bugs pada saat meluluskan bagi jenjang KB, TPA, dan SPS.
- [Perbaikan] Perbaikan validasi untuk pengecekan nama peserta didik dan nama ibu kandung yang mengandung char “tab dan enter” (dibuka hanya semester ganjil TA 2021/2022)
- [Perbaikan] Penyesuaian validasi pembelajaran paradigma baru
Bagi Satuan pendidikan yang sudah Instal Aplikasi Dapodik versi 2022, sekolah tidak perlu melakukan uninstall pada aplikasi tersebut. Agar dapat melakukan pembaruan Aplikasi Dapodik versi 2022.a, Satuan Pendidikan dapat mengikuti langkah-langkah berikut:
- Unduh file patch dapodik 2022.a pada laman https://dapo.kemdikbud.go.id/;
- Install patch dapodik 2022.a;
- Refresh browser (ctrl+F5);
- Login Aplikasi Dapodik. Pastikan tampilan aplikasi sudah versi 2022.a;
- Gunakan fitur tarik data untuk pembaruan referensi aplikasi.
Bagi Satuan pendidikan yang belum Instal Aplikasi Dapodik versi 2022, dapat mengikuti langkah-langkah berikut:
- Unduh Installer Aplikasi Dapodik 2022 pada menu unduhan di laman https://dapo.kemdikbud.go.id/;
- Unduh file patch Aplikasi Dapodik 2022.a
- Instal installer Aplikasi Dapodik versi 2022;
- Lalu install patch Dapodik 2022.a;
- Registrasi Online / Offline
- Lakukan refresh (Ctrl + F5)
- Login Aplikasi Dapodik
Salam Satu Data Pendidikan Indonesia,
Admin Dapodik
Tautan Patch Aplikasi Dapodik Versi 2022.a
Sumber berita :
https://dapo.kemdikbud.go.id/berita/rilis-pembaruan-aplikasi-dapodik-versi-2022-a
Selasa, 20 Juli 2021
Rilis Aplikasi Dapodik Versi 2022 Awal Semester Ganjil
Pemutakhiran data semester 1 tahun ajaran 2021/2022 dilaksanakan menggunakan aplikasi terbaru yang saat ini dirilis yaitu Aplikasi Dapodik versi 2022. Integrasi data dan pembaruan aplikasi telah dilaksanakan agar Aplikasi Dapodik versi 2022 dapat digunakan sebagai alat untuk pengumpulan data dari satuan pendidikan pada jenjang PAUD, SD, SMP, SMA, SMK, PKBM, SKB, dan SLB.
Yang perlu diperhatikan dalam pemutakhiran data adalah
- Cut off untuk program BOS Reguler pada jenjang SD, SMP, SMA, SLB, dan SMK dilakukan pada tanggal 31 Agustus 2021, dan
- Cut off untuk program BOP tahap 2 pada jenjang PAUD (TK, KB, TPA, SPS) dan kesetaraan (SKB/PKBM) dilakukan pada tanggal 30 September 2021.
Aplikasi Dapodik versi 2022 telah menggunakan database versi baru yang dirilis dalam bentuk installer (tidak ada versi updater). Untuk itu, secara teknis diharuskan melakukan uninstall Aplikasi Dapodik versi sebelumnya terlebih dahulu. Proses Install Aplikasi Dapodik versi 2022 dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut:
- Unduh file installer dan panduan Aplikasi Dapodik 2022 pada laman https://dapo.kemdikbud.go.id/unduhan,
- Lakukan instalasi Aplikasi Dapodik yang sudah diunduh.
- Lakukan refresh (Ctrl + F5).
- Lakukan registrasi Aplikasi Dapodik 2022
Setelah Aplikasi Dapodik versi 2022 terpasang, satuan pendidikan diwajibkan untuk merubah password lama, menjadi password baru dengan ketentuan sebagai berikut.
- Memiliki minimal 8 karakter,
- Mengandung huruf besar A-Z,
- Mengandung huruf kecil a-z,
- Mengandung angka 0-9, dan
- Mengandung tanda baca yang sesuai ketentuan
Berikut adalah daftar perubahan pada Aplikasi Dapodik versi 2022:
- [Pembaruan] Penambahan atribut jumlah laik di data alat periodik.
- [Pembaruan] Penambahan atribut alamat jalan, RT, RW, nama dusun, desa/kelurahan, kode pos, lintang, bujur, dan wilayah di formulir tanah.
- [Pembaruan] Penambahan atribut sub-ruang di formulir ruang khusus jenjang SMK.
- [Pembaruan] Penambahan panjang karakter atribut No. SKHUN dan No. Peserta Ujian di formulir registrasi peserta didik.
- [Pembaruan] Penambahan beberapa atribut guna keperluan pemangku kepentingan di riwayat sertifikasi GTK.
- [Pembaruan] Penambahan atribut jenis bidang usaha di formulir bidang usaha khusus jenjang SMK.
- [Pembaruan] Ppenambahan atribut pekerjaan di formulir peserta didik khusus jenjang PKBM dan SKB (guna mengakomodir warga belajar).
- [Pembaruan] Penambahan tabel dinamis guna kepentingan yang bersifat sementara.
- [Pembaruan] Penambahan validasi pengisian tugas tambahan kepala sekolah/lembaga atau PLT kepala sekolah/lembaga
- [Pembaruan] Penambahan validasi sanitasi.
- [Pembaruan] Penambahan validasi pengisian KIP/PIP.
- [Pembaruan] Penambahan info terkait pengisian survei PTM.
- [Pembaruan] Penambahan validasi batas minimal usia Peserta Didik jenjang TK adalah 4 Tahun.
- [Pembaruan] Penambahan validasi batas maksimal usia Peserta Didik jenjang PAUD adalah 7 Tahun.
- [Pembaruan] Penambahan validasi batas maksimal Warga Belajar jenjang Kesetaraan adalah 72 Tahun.
- [Pembaruan] Proses kelulusan bersama tingkat akhir.
- [Perbaikan] Perubahan proses bisnis penginputan ruang dan sub-ruang khusus jenjang SMK.
- [Perbaikan] Perubahan paksa untuk mengubah password saat pertama kali login.
Panduan Aplikasi Dapodik versi 2022, yang memuat petunjuk teknis instalasi, registrasi online/registrasi offline, dan deskripsi dari setiap perubahan serta perbaikan pada Aplikasi, dapat diunduh melalui laman https://dapo.kemdikbud.go.id/unduhan, atau pada bagian lampiran berita ini.
Demikian informasi yang kami sampaikan. Atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.
Salam Satu Data Pendidikan Indonesia,
Admin Dapodik
LAMPIRAN
Link unduhan Aplikasi Dapodik Versi 2022
Panduan Aplikasi Dapodik versi 2022
Sumber berita :
https://dapo.kemdikbud.go.id/berita/rilis-aplikasi-dapodik-versi-2022
Minggu, 27 Juni 2021
Info Penting Surat Edaran Pemantauan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas
Info terbaru dalam rangka melaksanakan Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan, dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 03/KB/2021, Nomor 384 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/MENKES/4242/2021, Nomor 440-717 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi COVID-19, kita perlu memastikan perkembangan satuan pendidikan di wilayah masing masing. Sehubungan dengan hal tersebut kami minta bantuan Saudara untuk:
- Mendorong seluruh satuan pendidikan untuk melakukan pemutakhiran data pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas melalui Aplikasi Survey PTM versi android yang dapat di akses di https://sekolah.data.kemdikbud.go.id/kesiapanbelajar/
- Melakukan sosialisasi dan kampanye edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dalam menangkal penularan penyebaran virus COVID-19 di satuan pendidikan.
- Melakukan koordinasi instansi terkait dan Kepala UPT Kemendikbudristek, yaitu LPMP dan BP/PP PAUD dan Dikmas setempat untuk pengawasan dan mitigasi risiko PTM Terbatas.
Atas perhatian dan kerja sama saudara, kami ucapkan terima kasih.
Silahkan unduh Surat Edaran disini
Sumber berita :
https://dapo.kemdikbud.go.id/berita/surat-edaran-pemantauan-pembelajaran-tatap-muka-terbatas